Quick Truck, Kecil Ukurannya Besar Manfaatnya

Perlu Pak Bos ketahui, alat angkut Quick Truck sangat cocok untuk mengangkut hasil panen sawit, padi, pupuk dan rumput serta berbagai fungsi pengangkutan lainnya. Kendaraan angkut ini merupakan salah satu karya anak bangsa dari CV Karya Hidup Sentosa. Spesifikasi dan kelebihan Quick Truck menjadi bukti bahwa Indonesia mampu membuat kendaraan angkut yang kuat dan tangguh.

 

Meskipun ukurannya kecil, Quick Truck memiliki manfaat yang sangat besar. Traktor angkut ini dilengkapi dengan mesin diesel Kubota bertenaga 15 HP yang mampu mengangkut hingga 600 kg. Kendaraan angkutan perdesaan ini adalah solusi nyata untuk para pelaku di perkebunan yang sering mengalami kendala dalam masalah pengangkutan karena medan yang susah dijangkau dan jalan sempit. Penambahan roda besi juga bisa dilakukan jika medan yang dilalui Quick Truck berlumpur atau gambut.

 

Selain bisa digunakan untuk angkut sawit, Traktor angkut ini juga bisa digunakan untuk mengangkut pupuk dan hasil panen. Ini spesifikasi dan keunggulan Quick Truck yang perlu Sobat Quick ketahui:

 

Tuas Idle

Quick Truck memiliki tuas idle untuk mengatur putaran stationer. Putaran berkisar antara 900-1000 rpm. Letaknya pun mudah dijangkau. Dengan adanya tuas ini, Traktor angkut ini menjadi semakin mudah untuk dioperasikan.

 

Tuas Kopling

Posisi tuas kopling jalan berada disebelah kiri kursi pengemudi yang mudah dijangkau. Tuas ini bergungsi untuk mengatur hubungan aliran tenaga dari mesin menuju tansmisi. Untuk menjalankan Quick Truck, Sobat Quick harus memindahkan posisi tuask ke posisi “ON”.

Dalam posisi ini kopling akan menghubungkan alairan tenaga dari mesin menuju transmisi. Pada saat berhenti, pastikan tuas dalam posisi "OFF" agar aliran tenaga dari mesin menuju transmisi terputus. Keamanan berkendara pun semakin terjamin dengan adanya tuas jalan.

 

Pedal Belok

Quick Truck menggunkan pedal belok yang mirip dengan traktor tangan dengan komponen Steering Gear/Dog Cluctch. Ketika pedal belok diinjak maka salah satu roda belakang akan berhenti berputar sehingga radius belok unit Quick Truck dapat dikurangi.

 

Pedal Rem

Rem pada traktor angkut inimenggunakan sistem drum brake. Sistem ini memiliki kelebihan yaitu mudah dalam pengoperasian dan juga perawatan. Mekanisme penyetel pada setiap roda belakang pun memiliki kontruksi yang simple sehingga mudah dibersihkan.

 

Ban

Quick Truck ini menggunakan jenis ban Agricultural tire ST 8-16HF yang sangat cocok digunakan diberbagai jenis lahan. Dengan ban jenis ini, Quick Truck siap menerabas tiap lahan.

 

Mesin

Quick Truck menggunakan mesin diesel Kubota RD 150 DI-2N-K dengan power maksimum 15 HP. Dengan tenaga sebesar ini, Quick Truck mampu membawa hingga 600 kg dalam sekali angkut.

 

Lampu

Traktor angkut ini dilengkapi dengan 2 buah lampu yang berdaya 32 watt dengan double filamen untuk jarak jauh dan dekat. Penggunaan pada malam hari pun menjadi semakin aman dan nyaman.

 

Simple Dumping

Dengan sistem ini, operator tidak perlu menurunkan muatan satu persatu. Cukup menarik tuas pengunci bak maka beban muatan akan terungkit. Muatan akan turun sendiri dari bak muatan dalam satu gerakan.

 

Tuas Dog Clutch

Tuas ini berfungsi untuk memutus dan menghubungkan aliran tenaga dari transmisi menuju roda, sehingga Quick Truck dapat berhenti tanpa mengoperasikan tuas kopling.

 

Tuas Kecepatan

Traktor angkut ini menggunakan sistem gear kecepatan tipe slidingmesh dengan muti speed, 3 forward dan 1 reverse. Perpindahan pengaturan keceptana Quick Truck dapat dilakukan dengan mengatur persneling sesuai dengan yang diinginkan.

 

Bagaimana Sobat Quick, makin yakin kan untuk memanfaatkan Quick Truck? Atau mau lebih dalam lagi mengenalnya? Klik kalimat ini untuk spesifikasi Quick Truck lebih lengkap.

1 Response

  1. Bagaimana cara pasang roda besi atau double ban. Terimakasih. 🙏🙏🙏

Leave a comment