artikel pertanian, budidaya, hidroponik, penanaman, pengolahan tanah, pertanian, petani, petani quick, portal informasi, tanaman

Cara Mudah Budidaya Hidroponik di Rumah

oleh

Kategori: ,

Halo Sobat Quick, dalam artikel ini Mas Quick akan membahas tentang budidaya tanaman dengan sistem hidroponik. Cara bercocok tanam ini digemari karena untuk menanam tumbuhan tidak lagi diperlukan tanah dan lahan yang luas.

 

Hidroponik adalah budidaya menanam dengan memanfaatkan air tanpa menggunakan tanah dengan menekankan pada pemenuhan kebutuhan nutrisi bagi tanaman. Hidroponik menggunakan air yang lebih efisien, jadi cocok diterapkan pada daerah yang memiliki pasokan air yang terbatas.

 

Bagaimana cara budidaya hidroponik? Berikut Mas Quick langkah menanam dengan sistem hidroponik:

 

Persiapkan peralatan yang dibutuhkan

Alat-alat yang digunakan adalah:

– Botol plastik air mineral yang sudah tidak terpakai

– Botol plastik bekas air biasa

– Jerigen plastik bekas minyak sayur

– Bahan untuk sumbu (kain panel).

– Nutrisi hidroponik.

– Media tanam.

 

Pembuata media tanam hidroponik sederhana.

– Potong botol dalam dua bagian atas dan bawah.

– Lubangi botol bagian atas di bagian leher botol buat pemasangan sumbu dan aliran udara.

– Pasang sumbu pada bawah botol.

– Kemudian masukkan daerah atas botol ke daerah bawah botol dengan model dibalik

– Isi bagian atas botol dengan wadah tanam yang sudah disediakan, fungsi wadah ini hanya untuk pijakan akar supaya tidak rebah

– Tanam bibit atau sebarkan 2 sampai 3 butir bibit tanaman ke dalam tempat tanam.

– Siram dengan memakai cairan nutrisi hidroponik.

 

Simpan di wadah yang terhindar dari hujan namun masih bisa mendapatkan pencahayaan dari sinar matahari.

Dengan budidaya hidroponik, maka hasil panen akan lebih cepat. Namun, Sobat Quick harus memperhatikan aspek lain yaitu; ketepatan dalam pemberian nutrisi, intensitas cahaya, dan juga suhu di sekitar tanaman tumbuh.

Nah itu dia cara menanam secara hidroponik, semoga info yang Mas Quick berikan dapat membantu!


Komentar Postingan

  1. Terima kasih untuk informasinya, sedikit yang saya tanyakan apakah proses perawatan dari tanaman hidroponik ini akan jauh lebih mudah daripada perawatan tanaman selain non hidroponik? Maklum saya masih pemula dalam bidang ini.

Bagaimana Tanggapan Pak Bos?